Sabtu, 26 November 2011

Bumi dan Tanah



  • ·       Planet bumi
Planet yang kita huni adalah sebongkah batuan besar berbentuk bola raksasa yang berputar di angkasa. Permukaan boa ini diserang oleh angin, hujan, dan panas. Angin, hujan, dan panas memecah batuan menjadi butiran tanah. Inilah yang membentuk tanah. Tanah sangat penting untuk kehidupan di bumi. Tanaman tidak bisa tumbuh tanpa tanah, dan binatang tidak bisa hidup tanpa tanaman.


  • ·        Di bawah permukaan bumi
Suhu di permukaan bumi sangat tinggi sehingga dapat melelehkan batuan. Tanah yang kita huni merupakan potongan-potongan batuan yang sangat besar, yang disebut LEMPENGAN. Walaupun kita jarang merasakannya, sebenarnya lempengan ini bergerak sangat lambat dan saling membentur. Selama berjuta-juta tahun, benturan-benturan ini telah memunculkan gunung-gunung dan merubah bentuk lautan.


  • ·       Tanah
Tanah terbentuk ketika batuan terpecah menjadi butir-butir yang halus. Tanah terdiri dari beberapa jenis. Setiap jenis tanah mengandung butiran batuan dengan ukuran berbeda. Urutan jenis tanah yang mengandung butiran dari yang terbesar sampai yang terkecil adalah jenis-jenis batu kerikil, pasir kasar, pasir halus, endapan lumpur dan tanah liat. Diantara butiran ini ada tempat kosong yang dapat di isi dengan air. Bila ada air, tanaman dapat berakar dan tumbuh. Lapisan di dalam tanah di sebut ‘Horison’.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar